Minggu, 06 Januari 2013

Maze, "Penawar" untuk Petaka Apple Maps

Maze, "Penawar" untuk Petaka Apple Maps
Apple dikabarkan tengah berusaha untuk mengakuisisi perusahaan pembuat aplikasi navigasi, Waze. Produsen iPhone itu mengajukan mahar senilai setengah miliar dollar untuk meminang perusahaan tersebut.

Dilansir dari TechCrunch, Jumat (4/1/2012), Apple mengajukan penawaran USD500 juta untuk memuluskan proses akuisisi, namun pemilik Waze meminta pembayaran yang lebih besar yaitu USD750 juta.

Aplikasi navigasi besutan Waze telah memiliki lebih dari 30 juta pengguna yang rajin berbagi informasi tentang kondisi lalu lintas. Informasi itu kemudian digunakan untuk memberikan petunjuk jalan bagi para penggunanya.

Apple tertarik mengakuisisi aplikasi ini untuk meningkatkan kemampuan aplikasi Maps di iOS 6 yang beberapa waktu lalu menuai kritikan pedas dan bahkan menimbulkan petaka.

Perusahaan yang bermarkas di Cupertino itu merupakan langkah lebih lanjut untuk memperbaiki sejumlah kekeliruan yang kerap dialami pengguna ketika menggunakan aplikasi Maps di iOS 6. Apabila berhasil mengakuisisi Maze, ini merupakan yang langkah tepat untuk memberikan citra positif untuk aplikasi pemetaan besutannya. 

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar